Tempatnya Hobies, Peternak dan Pecinta Kelinci Mencari Info dan Kelinci Berkualitas di Kota Palembang. Kami juga menyediakan Obat-obatan dan pakan kelinci dengan harga yang terjangkau. cp: Abu Syafwan email: safwanabu0@gmail.com, G-talk : safwanabu0@gmail.com, Facebook : kelinciwongkito atau abu syafwan phone: 081 220 247 414 Beberapa Gbr di Blog ini ada yg diambil dari internet, jk ada Gbr Anda yg saya gunakan dan Anda menginginkan untuk diremove silahkan hubungi saya. Tks

0212345545

0212345545

113-00-0644220-0

113-00-0644220-0

Kandang Galvanis

perlengkapan kandang

Obat Scabies Minum

Pelet Kelinci

Selasa, 25 Mei 2010

Cara Mengangkat dan Memegang Kelinci

Dalam hal mengangkat dan memegang kelinci tidak boleh sembarangan, apalagi untuk kelinci bibit. Apabila terjadi kesalahan dalam mengangkat akan berakibat fatal yang berakibat cacat pada kelinci .
Beberapa perilaku yang sudah menjadi kebiasaan yang salah dalam mengangkat kelinci :



Cara mengangkat yg salah


  1. Mengangkat kelinci dengan memegang ke dua telinga kelinci . Ini dapat berakibat saraf telinga akan rusak karena telinga kelinci sensitif dan tidak mampu menahan berat tubuhnya. Apalagi bila kelinci meronta-ronta saat diangkat telinganya ini dapat berakibat kepala kelinci bisa miring dan cacat seumur hidupnya
  2. Mengangkat kelinci dengan memegang kedua kaki belakang. Hal ini akan menganggu peredaran darah, akibatnya darah menumpuk pada kepala dan posisi organ berubah yang sangat mungkin jaringan organ akan putus.

  3. Cara memegang dengan mencengkeran sebaiknya dihindari

  4. Mengangkat dan menjinjing kelinci dengan mencengkran bagian tubuhnya pada suatu ketinggian perlu dihindari. Kelinci tidak memiliki sayap yang didesign untuk bisa terbang. Kelinci adalah hewan lemah lembut, dan tangan anda yang mencengkram kelinci sedemikian rupa akan dirasakan oleh si Kelinci sebagai cengkraman dari burung elang ataupun predator lainnya.

Coba kita baca penjelasan di bawah ini:

Cara Mengangkat Kelinci Yang Benar

Dalam kesehariannya, para pemilik kelinci pasti pernah mengalami kesulitan dalam mengangkat hewan peliharaannya ini. Apalagi jika Anda adalah para pemula baru saja memiliki hewan peliharaan ini. Kelinci yang masih belum terlatih ini kemungkinan masih bersifat tidak ramah pada saat akan diangkat, kadang dia menggeliat tak beraturan untuk melepaskan diri, menendang-nendang bahkan yang terburuk adalah menggigit tangan kita.
Yang utamanya adalah jangan pernah untuk mengangkat hewan peliharaan Anda pada telinga, kaki atau tangan dan juga tengkuknya. Dengan melakukan hal ini berarti dapat mengakibatkan resiko yang besar pada Kelinci Anda.



gbr. Cara mengangkat Kelinci yang benar


Saat mengangkat kelinci, gunakanlah kedua tangan anda. Satu tangan menopang dada dan yang satunya lagi menopang bagian belakang kelinci. Jika kelinci Anda adalah jenis kelinci yang kecil ataupun kelinci yang belum dewasa maka mengangkat dengan satu tangan masih dibolehkan, asalkan dengan prosedure yang benar yakni ke empat jari anda menopang dada dan bagian jempol diletakan diatas pundak kelinci sambil memberikan tekanan yang cukup (jangan terlalu keras).
Angkatlah kelinci secara perlahan sampai bagian kepala lebih tinggi dari bagian pantat-nya sampai bagian pantat(bawah)nya ikut terangkat. Hal ini akan mencegah kelinci menendang-nendang atau mencoba untuk meloncat kedepan.
Untuk lebih jelasnya lihat ilustrasi gambar berikut :


Cara menggendong Kelinci
Sewaktu menggendong kelinci anda harus mendekapnya dan menempelkannya pada tubuh anda, atau yang paling simpel adalah dengan menggunakan keranjang khusus untuk kelinci. Ada beberapa cara dalam menggendong kelinci, tapi yang paling penting adalah pastikan bahwa kelinci tersebut merasa nyaman dalam posisinya.
Salah satu posisi bisa dilakukan adalah dengan menggenggamnya dalam pelukan Anda. Posisi keempat kaki kelinci menempel pada dada dengan wajah menghadap keatas.
Letakan satu tangan anda pada bagian bawah kelinci untuk menopang beban tubuhnya dan tangan yang satu lagi menekan bagian punggung kelinci ke dada anda dengan jempol menahan salah satu kaki kelinci (menguncinya) untuk menghindari kelinci tersebut lompat dan mencoba meloloskan diri.


posisi yang lain adalah dengan perlakuan yang sama yakni kelinci tersebut tetap dalam pelukan anda, genggan kelinci tersebut dengan kakinya menumpu pada bagian pinggang atas anda dan posisi badan bagian samping menempel pada tubuh anda. Gunakan tangan kiri untuk menopang berat tubuh si kelinci dan tangan yang satunya lagi adalah melingkari bagian punggung kelinci dengan jari-jari digunakan untuk menahan bagian kaki depan kelinci sebagai pengunci. Lakukan hal ini dengan tekanan yang cukup untuk mencegah kelinci berusaha untuk melompat melepaskan diri.


Tentu pada awalnya kita akan merasa kesulitan, tapi demi kenyamanan peliharaan tercinta ini agar dapat merasa nyaman dan menjauhkannya dari faktor resiko cidera, maka tidak ada salahnya untuk berlatih mempraktekannya.


sumber: http://www.medirabbit.com/EN/Surgery/Restraint/Handling.htm

1 komentar:

Anonim mengatakan...

bagaimana kalu kelinci berontak?

Posting Komentar